4 Ide Olahan Japchae dengan Menggunakan Variasi Bahan Berbeda

Japchae di piring hitam dengan macam-macam topping.

Japchae adalah makanan khas Korea yang populer, termasuk di Indonesia. Terbuat dari dangmyeon (suun Korea) dicampur dengan irisan sayuran berwarna-warni seperti wortel, paprika, jamur shiitake, dan daun bawang, serta irisan daging sapi. Menu ini sering disajikan sebagai lauk pendamping nasi putih.

Proses memasaknya dimulai dengan merebus dangmyeon sampai lembut dan kenyal. Tiriskan dan marinasi dangmyeon dengan kecap asin dan minyak wijen. Langkah kedua, tumis sayuran dan daging sapi hingga setengah matang. Bumbunya cukup sederhana yaitu bawang putih, kecap asin, gula pasir. Kemudian masukkan dangmyeon, aduk rata hingga daging matang. Angkat, taburi japchae yang baru kamu masak dengan wijen putih. 

Sejumput dangmyeon mentah siap untuk diolah.

Dari segi penampilan, sekilas memang mirip dengan bihun goreng di Indonesia. Namun dari segi rasa, terasa perbedaannya karena dangmyeon terbuat dari tepung ubi jalar. Masakan japchae juga didominasi rasa asin dan gurih karena umumnya tidak menggunakan kecap manis selayaknya bihun goreng.

Proses pembuatannya terdengar mudah, bukan? Kini, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah untuk makan siang maupun malam. Bahkan, kamu bisa berkreasi masakan klasik Korea ini dengan bahan-bahan yang ada di kulkas, serta berkreasi dengan rasanya sesuai dengan selera. Tanpa mengurangi kelezatannya, berikut 4 ide yang perlu kamu coba!

2. Japchae dengan Topping

Tidak melulu diolah dengan irisan daging sapi, japchae kini sering disajikan dengan beragam topping, seperti buldak (ayam goreng pedas), lelehan keju, potongan sosis pedas, irisan bakso, telur dadar, dan lainnya. Tentu ini bisa kamu sesuaikan dengan ketersediaan bahan yang ada di kulkas, bukan?

Tambahan topping ini tentu memperkaya cita rasa japchae. Misalnya saja, topping buldak keju yang menambah rasa pedas dan tekstur creamy. Untuk membuatnya, siapkan potongan fillet paha ayam, baluri dengan adonan tepung krispi, goreng hingga matang kecokelatan. Kemudian tumis ayam goreng dengan bawang putih dan Jawara Saus Sambal Hot, tambahkan lembaran keju dan masak hingga keju meleleh dan mengental. Tuang ayam goreng pedas dan taburan wijen sangrai di atas japchae, nikmati selagi hangat.

3. Japchae Pedas 

Makanan pedas selalu menggugah selera dan membuat ketagihan, setuju? Ya, kamu juga bisa berkreasi dengan menambahkan rasa pedas pada japchae. Untuk rasa pedas ini, bisa disesuaikan dengan selera maupun bahan yang tersedia di rumah, ya. Bisa menggunakan paprika, cabai rawit, bawang, dan tomat yang dihaluskan menjadi saus pedas.

Nah, untuk lebih praktisnya kamu bisa tambahkan Jawara Saus Sambal Extra Hot saat menumis japchae. Atau, untuk rasa yang lebih eksotis, kamu bisa menuangkan Jawara Cabai Tabur Jambal. Ingin semakin pedas? Cukup perbanyak jumlah saus sambal atau cabai tabur yang dituangkan, ya!

Sup sapi dan sayur beserta dangmyeon disajikan dalam mangkuk hitam.

Pada dasarnya, japchae dimasak dengan cara ditumis. Namun orang Korea punya resep sup sapi pedas yang menggunakan dangmyeon, yaitu yukgaejang. Siapkan kaldu sapi terlebih dahulu. Kemudian, tumis di panci terpisah daun bawang, minyak wijen, dan cabai bubuk. Tuangkan kaldu sapi dalam panci tumisan tadi, tambahkan daging dan jamur shiitake. Bumbui dengan kecap asin, kecap ikan, bawang putih, serta garam dan merica. Sajikan bersama tambahan pakcoy atau taoge dan dangmyeon.

Kreasi lainnya juga masih melibatkan kehadiran kaldu ayam atau kaldu daging. Kuah dibuat ketika menumis sayuran dan irisan daging. Setelah setengah matang, baru masukkan dangmyeon yang telah direbus. Terakhir, beri potongan daun bawang untuk menambah aroma serta taburan wijen sangrai. Sajikan selagi hangat!

4. Japchae Shirataki

Satu varian japchae yang bisa dicoba jika kamu sedang menjalankan diet. Dangmyeon diganti dengan mi shirataki yang jumlah kalorinya lebih rendah. Tenang, cara mengolah mi shirataki tidak berbeda jauh dengan suun, kok! Dari segi tekstur, shirataki juga sama kenyalnya. Untuk isiannya, bisa menambahkan protein yang diinginkan seperti daging ayam tanpa lemak, udang, atau tahu. Begitu pula dengan sayurannya, bisa menggunakan wortel, buncis, dan paprika.

Dari 4 ide kreasi japchae di atas, mana yang paling menarik bagimu? Apapun pilihanmu,  sepiring japchae bisa kamu sajikan sebagai lauk utama di meja makan yang tidak bisa ditolak. Semakin maksimal rasanya dengan menambahkan saus sambal Jawara. Kapan-kapan coba juga kreasi mie lainnya untuk santap bersama keluarga. Selamat mencoba!